PT Bara Anugerah Sejahtera Terus Tebar Kebaikan di Lingkungan Sekitar

PT Bara Anugerah Sejahtera Terus Tebar Kebaikan di Lingkungan Sekitar

Tanjung Agung Sabtu, 7 September 2024 – Sebagai bagian dari komitmen perusahaan untuk terus bersinergi dengan masyarakat sekitar, PT Bara Anugrah Sejahtera (PT BAS), yang merupakan bagian dari Titan Infra Energy Group, kembali menunjukkan aksi nyatanya. Kali ini, perusahaan memberikan bantuan operasional kepada SD Negeri 4 Kecamatan Tanjung Agung, yang merupakan bagian dari upaya mendukung program Adiwiyata yang tengah diusung oleh sekolah tersebut.

Menurut Ahmad Rais, S.Pd, Kepala SD Negeri 4 Desa Pulau Panggung, bantuan yang diberikan oleh PT BAS telah berperan besar dalam kemajuan pendidikan di sekolah tersebut. “Dukungan dari PT BAS sangatlah berarti bagi kami, terutama karena sekolah kami berada di dekat area operasional mereka. Dengan bantuan ini, kami semakin optimis untuk membawa program Adiwiyata ini hingga ke tingkat nasional,” ungkapnya.

Pada hari yang sama, PT BAS juga memberikan dukungan kepada media online setempat, Enim Ekspres, dalam penyelenggaraan lomba menulis artikel bertema HUT RI Ke-79. Melalui ajang ini, PT BAS berharap dapat turut mendorong minat pelajar dalam menulis serta menumbuhkan bakat mereka dalam dunia literasi.

Apresiasi Media Enim Ekspres kepada PT BAS

Dukungan PT BAS terhadap kemajuan pendidikan dan masyarakat mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak. Manager Enim Ekspres Group, Andri Susanto, menyampaikan rasa terima kasihnya atas partisipasi PT BAS dalam mendukung lomba menulis artikel yang diadakan media tersebut. Andri berharap bahwa ajang ini akan menjadi sarana bagi pelajar SMA dan sederajat di Kabupaten Muara Enim untuk mengekspresikan ide-ide mereka melalui tulisan.

“Melalui lomba ini, kami ingin mendorong para pelajar untuk mengembangkan bakat menulis mereka, khususnya dalam tema-tema penting seperti Pelajar Bebas Narkoba, Cegah Bullying, dan Pelajar Tertib Lalu Lintas,” jelas Andri.

Dalam kesempatan yang sama, H. Akhwam dari PT BAS juga menegaskan komitmen perusahaan untuk terus berkontribusi kepada masyarakat sekitar. “Dukungan yang kami berikan ini merupakan wujud nyata dari kepedulian PT BAS terhadap masyarakat, terutama yang berada di sekitar operasional tambang. Kami ingin hubungan antara perusahaan dan masyarakat terus terjalin dengan baik dan saling mendukung,” tuturnya.

Bagikan Artikel

LinkedIn
WhatsApp
Facebook

Hubungi Kami

Titan Infra Energy merupakan salah satu perusahaan infrastruktur dan logistik energi yang berkembang pesat di Indonesia. Berdiri sejak 2005 silam, Titan Infra Energy mengelola dan mengembangkan sejumlah lini bisnis mulai penambangan batubara, pengelolaan infrastruktur hingga logistik. Dengan dukungan sumber daya manusia yang terampil, berpengalaman serta profesional di bidangnya tak bisa dipungkiri di usia mendekati dua dekade, Titan Infra Energy mempunyai pengalaman yang luas dalam mengelola dan mengembangkan infrastruktur energi.
Alamat :

Graha Anabatic,
Jl. Scientia Boulevard Kav. U2,
Summarecon Serpong,
Tangerang, Banten 15811 – Indonesia

Telepon :

+62 (21) 80636888

 
Email :

info@titaninfra.com

© Hak Cipta 2022. Dilindungi Undang-undang. Titan Group.